Mahasiswa Berprestasi
Selasa, 17 September 2024 - 08:44:08 WIB
Dibaca: 710 kali
Lilik Tri Cahyo mahasiswa prodi Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya, menorehkan prestasi gemilang dalam kejuaraan Pencak Silat paku bumi open VIII. Dalam kejuaraan ini dirinya membawa pulang 1 medali perak yang berarti dirinya juara 2. "Kejuaraan ini dilaksanakan selama 3 hari yakni Jumat-Minggu 28 Februari-1 Maret 2020. Alhamdulillah saya menang walaupun juara 2 tetap bersyukur dan bangga bisa membawa almamater UNTAG Surabaya" ujar Lilik Tri Cahyo saat diwawancarai HIMABISNIS Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya.
Cahyo mengaku sering latihan sebelum bertanding. "Kalau sebelum bertanding saya sering berlatih agar dapat memaksimalkan kemampuan, tapi kalau hari minggu pagi cuma jogging kalau ga ada event ya seminggu 2 kali" menurut Lilik Tri Cahyo saat diwawancarai seusai kejuaraan Pencak Silat paku bumi open VIII.
Di samping dirinya terus berlatih menghadapi perlombaan yang akan datang, ia juga tidak lupa tetap mengutamakan pendidikannya dan kembali lagi sebagai mahawasiswa. Dan Lilik Tri Cahyo juga berterima kasih kepada Bapak Rektor Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya, Dr. Mulyanto Nugroho, MM., CMA., CPA., Bapak Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya, Dr. Slamet Riyadi, M. Si. Ak., CA, Ibu Wakil Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya, Dra. Ec. Ida Ayu Sri Brahmayanti, MM., Bapak Kepala Program Studi Ekonomi Pembangunan Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya, Drs. Ec. Bambang Wiwoho, MM., Serta kedua Orang Tuanya yang telah mendukung dia pada kegiatan kejuaraan Pencak Silat paku bumi open VIII pada saat itu.
Sumber : HIMABISNIS Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya (2020).